JAGOAN INSTANT, SIAP TAYANG 18 FEBRUARI 2016

JAGOAN INSTANT

Bosan dengan film-film drama dan action yang berat? mungkin ini saatnya buat kamu menikmati sisi komedi dari para comica Indonesia, aksi Kemal Palevi (pemenang tiga stand up komedi Kompas TV) siap mengocok perut penikmat film Indonesia di Jagoan Instant, yang bakal tayang Kamis, 18 Februari mendatang. #KamisKeBioskop.

Film produksi Starvision ini bisa menjadi pilihan tontonan sekaligus hiburan,  film yang disutradarai Fajar Bustomi ini, saya saya sebut sebagai film komedi super hero yang beraroma Indonesia, karena ada beberapa permasalahan negeri kita yang ikut menjadi latar dalam kisah yang skenarionya ini ditulis oleh Musfar Yasin.

Pengen film yang berbeda, catat tanggal mainnya, Kamis 18 Februari mendatang ya di semua bioskop di Indonesia.
Sinopsis Jagoan Instan (2016)
Film “Jagoan Instan” 2016 ceritanya berlatar belakang di Amerika ada tiga jagoan yang nganggur karena kondisi negeri mereka yang sudah damai dan makmur. Di Indonesia juga ada bekas jagoan yang gagal memperbaiki keadaan kerena banyaknya Korupsi dan kejahatan tetap merajalela.Salah satunya yaitu bekas jagoan Indonesia bernama Om Gun (Dede Yusuf), Dia mengundang tiga jagoan Amerika yang rindu beraksi itu untuk beraksi di Indonesia dengan syarat membawa serum jagoan.
Dengan adanya serum jagoan tersebut Om Gun lalu merekrut keponakannya yang bernama Bumi (Kemal Palevi), Karena dia mempunyai keinginan untuk menjadi seorang jagoan untuk memberantas kejahatan dan angkara murka.Jagoan mendapatkan kekuatan dan kehebatan setelah disuntik serum jagoan. Bila pengaruh serum itu sudah menghilang maka Bumi kembali menjadi manusia biasa-biasa saja.
Mulai dari urusan BPJS yang belum bersahabat dengan rakyat nya, dan mematai-matai anggota DPR yang studi banding sampai menyelamatkan Mbah penunggu gunung dilakukan Bumi. Bahkan juga menyelamatkan uang satu ember dari rumah seorang koruptor.
Jagoan juga manusia, tidak luput juga dari goda, sempet Bumi membuat kecewa sang paman karena satu hal dia khilaf, dan sempat berniat untuk berhenti jadi jagoan. Om Gun akhirnya berhasil meluruskan pikiran Bumi.
Dan tentu saja Bumi berhadapan dengan musuh utamanya yang bernam Romeo (Kevin Julio), cowok kaya namun berwajah ancur yang merebut pacarnya, Pertiwi (Anisa Rahma). Romeo ternyata putra tunggal Ratu Gelondongan (Meriam Bellina), pemimpin perhimpunan pembalak hutan seluruh Indonesia.
Romeo walaupun penjahat masih punya harga diri. Ia akhirnya sadar Pertiwi tidak mencintainya. Ia mau menyerahkan Pertiwi ke Bumi asal Bumi mau menyerahkan sumber kekuatan dan kehebatannya, yaitu serum jagoan. Bumi setuju, ia mau menyerahkan serum jagoan asal Pertiwi kembali kepadanya.
Pada hari pertukaran itu, Romeo mencoba serum jagoan dengan memaksa Bumi menghadapinya. Maka terjadilah duel dua jagoan yang berlangsung tiga hari tiga malam.
Inti dari film Jagoan Instan yaitu bercerita tentang seorang yang bernama Bumi yang ingin sekali memberantas kejahatan dan korupsi yang melanda negara indonesia ini.
Tidak bergitu mulus – mulus saja perjalanan Bumi dalam memberantas kejahatan dan korupsi yang melanda negara indonesia, karena dia juga harus berhadapan dengan musuh terberatnya yaitu Romeo.
Walaupun sangat sengit dalam mengalahkan Romeo, akhirnya dengan menggunakan seluruh kekuatannya Bumi pun bisa mengalahkannnya.

INFO FILM

Sutradara
Fajar Bustomi
Penulis Skenario
Musfar Yasin
Produser
Chand Parwez Servia
Pemain

Dede YusufKemal PaleviKevin Julio, Anisa Rahma

Comments

Popular Posts