Tamsilan Malam
Beberapa hari yang lalu saya membaca lalu berhenti pada sebuah ayat yang membuat saya ingin tahu lebih banyak, makna dari banyaknya perumpamaan-perumpamaan dalam Al-Quran. Kali ini perumpaan tersebut tentang pergantian waktu dari siang ke malam atau sebaliknya. Sampai-sampai saya menuliskannya di status FB saya.
Kata Allah dalam surah Al-Furqan ayat 62
"Dia yg menjadikan malam dan siang silih berganti bagi orang yg ingin mengambil pelajaran atau orang yg ingin bersyukur"
Ternyata salah satu pelajaran dari pergantian siang dan malam ini adalah sebuah perumpamaan bahwa semua makhluk tidak akan tetap dalam keadaannya, tetapi pasti berubah. Aneka perubahan terjadi, dari kaya ke miskin, kuat ke lemah, senang ke susah, hidup ke mati dll.
Mungkin Allah membuat perumpamaan itu agar kita bersiap-siap dengan semua perubahan. Tidak tergesa-gesa meminta datangnya siang sebelum terbitnya sang fajar, karena jika demikian penantian akan terasa begitu lama.
Selain itu karena adanya Sunnatullah yg mengatur datangnya fajar dan siang. Dengan kata lain, jika ingin sesuatu ikuti tuntunan Allah dan persiapkan situasi untuk mendukung datangnya sesuatu yg kita nantikan agar penantiannya tidak terasa lama dan juga sia-sia.
Ibaratnya ketika ingin menerbitkan BUKU apa lantas hanya cukup dengan bertanya dan mengikuti banyak pelatihan menulis saja? jawabannya tentu TIDAK. Mengadakan sebuah usaha yang mendukung terbitnya sebuah buku adalah menuliskannya lalu menawarkannya kepada penerbit, membuatnya agar dapat diterima oleh penerbit, maka hendaknya membuat ia memiliki kelebihan dibanding yang lainnya, kira-kira seperti itu situasi untuk mendukung setiap hal yang sedang kita harapkan, ada usaha yang maksimal, lalu pasrahkan hasilnya pada ketentuan Allah saja, nikmati proses sunnatullah dalam perkara menunggu setelah usaha yang dilakukan tadi, maka bisa jadi setelah usaha bertahun-tahun, kegelapan malam akan berganti dengan setitik fajar yang akan menyambut datang siang.
Semoga yg sedang menginginkan sesuatu, mengejar passionnya... Allah mudahkan setiap usahanya sehingga tidak terasa lama dan sia-sia. Amien..
Jakarta, 11 Februari 2014
Aida,MA
Kata Allah dalam surah Al-Furqan ayat 62
"Dia yg menjadikan malam dan siang silih berganti bagi orang yg ingin mengambil pelajaran atau orang yg ingin bersyukur"
Ternyata salah satu pelajaran dari pergantian siang dan malam ini adalah sebuah perumpamaan bahwa semua makhluk tidak akan tetap dalam keadaannya, tetapi pasti berubah. Aneka perubahan terjadi, dari kaya ke miskin, kuat ke lemah, senang ke susah, hidup ke mati dll.
Mungkin Allah membuat perumpamaan itu agar kita bersiap-siap dengan semua perubahan. Tidak tergesa-gesa meminta datangnya siang sebelum terbitnya sang fajar, karena jika demikian penantian akan terasa begitu lama.
Selain itu karena adanya Sunnatullah yg mengatur datangnya fajar dan siang. Dengan kata lain, jika ingin sesuatu ikuti tuntunan Allah dan persiapkan situasi untuk mendukung datangnya sesuatu yg kita nantikan agar penantiannya tidak terasa lama dan juga sia-sia.
Ibaratnya ketika ingin menerbitkan BUKU apa lantas hanya cukup dengan bertanya dan mengikuti banyak pelatihan menulis saja? jawabannya tentu TIDAK. Mengadakan sebuah usaha yang mendukung terbitnya sebuah buku adalah menuliskannya lalu menawarkannya kepada penerbit, membuatnya agar dapat diterima oleh penerbit, maka hendaknya membuat ia memiliki kelebihan dibanding yang lainnya, kira-kira seperti itu situasi untuk mendukung setiap hal yang sedang kita harapkan, ada usaha yang maksimal, lalu pasrahkan hasilnya pada ketentuan Allah saja, nikmati proses sunnatullah dalam perkara menunggu setelah usaha yang dilakukan tadi, maka bisa jadi setelah usaha bertahun-tahun, kegelapan malam akan berganti dengan setitik fajar yang akan menyambut datang siang.
Semoga yg sedang menginginkan sesuatu, mengejar passionnya... Allah mudahkan setiap usahanya sehingga tidak terasa lama dan sia-sia. Amien..
Jakarta, 11 Februari 2014
Aida,MA
saya suka ending paragraf terakhirnya : Semoga yg sedang menginginkan sesuatu, mengejar passionnya... Allah mudahkan setiap usahanya sehingga tidak terasa lama dan sia-sia. Amien..
ReplyDeleteamin ya rabb
Deleteaamiin...
ReplyDeleteAmin ya Allah
Delete